Chen Village

Tuesday, May 8, 2012

Chen Village


Chen Village (Chen Jia Gou) adalah nama sebuah desa di daratan Cina yang dihuni 80 persen penduduk bermarga Chen. Mereka keturunan pewaris Taichi aliran Chen (Chen Taichi). 

Sejak 270 tahun lalu, generasi pertama marga Chen bermigrasi ke desa ini dan beranak pinak hingga generasi ke-19. Sampai sekarang belajar Chen Taichi menjadi tradisi masyarakat, bahkan dari 3000 penduduk Chen Jiau Gou, 2.500 di antaranya praktisi Chen Taichi!

Desa Chen juga menjadi tempat rujukan belajar Chen Taichi bagi penduduk provinsi lain di Cina. Selain itu banyak pula murid-murid dari berbagai belahan negara di dunia yang menggali ilmu Taichi di sini. Setiap tahun 100 sampai 200 murid dari luar Desa Chen berdatangan untuk menuntut ilmu.

Chen Taichi menjadi olahraga harian masyarakat setempat. Apalagi sekarang sudah ada sekolah khusus Taichi yang dipimpin langsung oleh grand master Chen Xiawang dan Chen Xiaoxing yang merupakan generasi penerus ke-19 Chen Taichi.

Dalam video ini Anda dapat melihat bagaimana suasana Desa Chen dengan rutinias Chen Taichi yang mengakar dalam kehidupan masyarakatnya. 

Harga Rp 30 ribu
Format VCD

0 comments:

Post a Comment